Friday, May 5, 2017

Kisi-Kisi Soal Ujian Semester Genap Mata Pelajaran Kimia Kelas X Tahun 2017


Indikator Soal
1.  Siswa dapat menjelaskan penyebab larutan elektrolit dapat menghantarkan listrik
2.  Siswa dapat menentukan reaksi ionisasi dari salah satu larutan elektrolit
3.  Dari tabel hasil percobaan daya hantar listrik larutan  siswa dapat menentukan  larutan elektrolit dan non elektrolit
4.  Diberikan gambar pengujian alat elektrolit larutan, siswa dapat menentukan pasangan larutan elektrolit dan non elektrolit
5.  Siswa dapat menentukan larutan yang dapat menghantarkan listrik dari beberapa larutan yang diberikan
6.  Siswa dapat menyatakan konsep reduksi dan oksidasi
7.  Siswa dapat menentukan bilangan oksidasi unsur dari senyawa yang diberikan
8.  Siswa dapat menentukan reaksi reduksi jika diberikan beberapa persamaan reaksi reduksi maupun reaksi oksidasi
9.  Siswa dapat memilih reaksi redoks dan bukan redoks dari beberapa reaksi yang diberikan
10.   Siswa dapat menentukan spesi yang bertindak sebagai oksidator atau reduktor serta zat hasil oksidasi atau reduksi dari persamaan reaksi redoks
11.   Siswa dapat menentukan reaksi autoredoks dari beberapa persamaan reaksi yang diberikan
12.   Siswa dapat menentukan rumus dan nama senyawa dari bilangan oksidasi unsur yang diberikan
13.   Siswa dapat menentukan rumus suatu senyawa
14.   Siswa dapat menentukan rumus dan nama senyawa dari bilangan oksidasi unsur yang diberikan
15.   Siswa dapat menentukan pasangan yang cocok antara rumus kimia dan namanya
16.   Siswa dapat memilih Persamaan Reaksi setara yang benar
17.   Siswa dapat menghitung Fraksi mol
18.   Siswa dapat menentukan perbandingga massa zat dengan menerapkan hukum Proust untuk menentukan perbandingan massa zat, jika diketahui tabel massa zat
19.   Siswa dapat menentukan volume suatu senyawa jika volume campuran diketahui (Hukum Avogadro)
20.   Siswa dapat menentukan jumlah partikel molekul jika volume pada STP diketahui
21.   Siswa dapat menghitung volume gas pada STP menggunakan perbandingan koefisien jika mol salah satu zat diketahui
22.   Siswa dapat menentukan massa zat pereaksi berdasarkan perbadingan koefisien
23.   Siswa dapat menentukan kadar unsur dalam sampel
24.   Siswa dapat menentukan Rumus Empiris suatu senyawa jika diketahui tabel unsur, massa dan Ar diketahui
25.   Siswa dapat menentukan rumus hidrat jika parameter lain diketahui

No comments:

Post a Comment